Burung Berkicau

oleh Anthony de Mello SJ

Indeks Islam | Indeks Sufi | Indeks Artikel | Tentang Penulis

ISNET Homepage | MEDIA Homepage | Program Kerja | Koleksi | Anggota


18. BERHALA MANUSIA 

Suatu ceritera kuno dari India: 

Sebuah kapal karam dan terdampar di tepi pantai Sri Lanka. Di situ memerintahlah Vibhisana. Raja para raksasa. Pedagang, pemilik kapal itu dibawa menghadap raja. Ketika melihatnya, Vibhisana menjadi amat bersukacita dan berkata: 'Bukan main. Ia sungguh-sungguh menyerupai patung Ramaku. Bentuknya sama-sama seperti manusia!' Maka ia menyuruh abdinya untuk mengenakan busana mewah dan ratna mutu manikam kepada pedagang itu dan memuliakannya. 

Ramakhisna seorang mistik Hindu berkata: 'Ketika waktu pertama kali mendengar cerita ini, aku mengalami kegembiraan yang tak tergambarkan. Jikalau patung tanah liat dapat membantu untuk memuliakan Tuhan, mengapa manusia tidak?"

(Burung Berkicau, Anthony de Mello SJ, Yayasan Cipta Loka Caraka, Cetakan 7, 1994)

Indeks Islam | Indeks Sufi | Indeks Artikel | Tentang Penulis
ISNET Homepage | MEDIA Homepage | Program Kerja | Koleksi | Anggota

Please direct any suggestion to Media Team