Pergolakan Pemikiran:
Catatan Harian Muslim Jerman

Murad Wilfred Hoffman

Kejadian Mengecewakan di Hotel

(Madinah, 24 Desember 1982)

Pada tahun ini, hari Jumat sore, adalah hari Natal yang bertepatan dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad saw. Ketika aku masuk ruang makan di Hotel Sheraton, Madinah, untuk menikmati hidangan, seorang pelayan Pakistan menghampiriku dengan tersenyum dan mengucapkan dengan perkataan halus, "Selamat hari Natal." Jelas ia menyangka bahwa aku adalah pemeluk agama Kristen, karena hotel tersebut berada di luar wilayah Haram. Oleh karena itu, boleh saja bagi nonmuslim untuk mengunjunginya.

Ketika aku membalasnya dengan mengucapkan, ". Alhamdulillah, saya orang Islam," maka pelayan tersebut bersama temannya kaget dan tampak ketakutan.

Secepatnya direktur hotel mendatangiku dan memohon agar hidangan juga teh asli, dibayar oleh hotel, sebagai ganti ringan atas penghinaan yang aku terima.

Sebenarnya, orang Islam tidak dituntut untuk memuliakan Nabi Almasih, juga tidak diperintahkan untuk beriman dengan kebenaran turunnya Al-Kitab. Hal ini menunjukkan minimnya pengetahuan umat Islam kalangan bawah tentang Perjanjian Baru, seperti minimnya pengetahuan umat Katolik atas Perjanjian Lama.

(sebelum, sesudah)


Pergolakan Pemikiran: Catatan Harian Muslim Jerman
oleh Murad Wilfred Hoffman
Gema Insani Press, 1998
Jl. Kalibata Utara II No.84 Jakarta 12740
Tel.(021) 7984391-7984392-7988593
Fax.(021) 7984388
dikumpulkan dari posting sdr Hamzah (hamzahtd@mweb.co.id) di milis is-lam@isnet.org

Indeks artikel kelompok ini | Disclaimer
ISNET Homepage | MEDIA Homepage | Program Kerja | Koleksi | Anggota

Dirancang oleh MEDIA, 1997-2001.
Hak cipta © dicadangkan.