Pergolakan Pemikiran:
Catatan Harian Muslim Jerman

Murad Wilfred Hoffman

Nabi Amerika

(Washington, 26 Mei 1984)

Ketika konferensi musim semi Menteri-menteri Luar Negeri NATO berlangsung, kami menginap di Hotel Marriot Washington, milik keluarga Mormon. Itulah sebabnya terdapat "Kitab Mormon Gereja Yesuit Untuk Pendeta-pendeta Kontemporer" di laci meja samping tempat tidur. Semestinya teks-teks yang tertulis dalam bahasa Taurat, yang ditemukan oleh Joseph Smith di Almira, New York, pada tahun 1830 disalin di atas lembaran-lembaran emas (lantas lenyap segera setelah ditulis).

Hari ini kami dapati berjuta-juta manusia mengimani "wahyu Amerika" ini, ditambah dalil baru bahwa tidak ada sesuatu yang begitu bodoh, kecuali ia telah menemukan orang yang mengimaninya.

Tentu saja kita tidak membandingkan antara Islam yang hanif dan dongeng-dongeng khayalan tersebut. Oleh karena, Islam tidak pantas dibanding-bandingkan.

Kitab itu aku kembalikan ke tempatnya semula, lalu kuhamparkan sajadah yang kubeli dari Kenya. Kemudian, segera kulaksanakan shalat isya sebelum aku terlelap dalam tidur yang nyenyak, setelah perjalanan sepuluh jam melintasi benua yang melelahkan.

(sebelum, sesudah)


Pergolakan Pemikiran: Catatan Harian Muslim Jerman
oleh Murad Wilfred Hoffman
Gema Insani Press, 1998
Jl. Kalibata Utara II No.84 Jakarta 12740
Tel.(021) 7984391-7984392-7988593
Fax.(021) 7984388
dikumpulkan dari posting sdr Hamzah (hamzahtd@mweb.co.id) di milis is-lam@isnet.org

Indeks artikel kelompok ini | Disclaimer
ISNET Homepage | MEDIA Homepage | Program Kerja | Koleksi | Anggota

Dirancang oleh MEDIA, 1997-2001.
Hak cipta © dicadangkan.